WONOSALAM – Baznas Kabupaten Jombang kembali mematangkan program kerja tahun 2021 melalui rapat pleno yang diselenggarakan pada Selasa (29/12) di De Durian Park, Wonosalam. Diikuti oleh seluruh anggota Baznas Kabupaten Jombang dengan secara bergantian masing-masing divisi memaparkan rancangan program dan ditanggapi secara serentak.
Ketua Baznas Kabupaten Jombang, Didin A. Sholahudin menuturkan bilamana seyogyanya dalam perancangan program harus melihat daripada visi dan misi kehadiran Baznas Kabupaten Jombang sebagai lembaga zakat di bawah naungan pemerintah daerah. Oleh karenanya, tak hanya program saja yang perlu diperhatikan. Melainkan juga kesolidan anggota demi memperlancar program yang dijalankan, juga teladan bagi masyarakat tentunya.

“Banyak cara yang bisa di tempuh dalan mewujudkan organisasi solid. Diantaranya sosok leader didalamnya mesti mampu menjadi inspirasi sehingga menjadi contoh yang baik. Bukan saja untuk kalangan sendiri, melainkan di luar pun demikian,” tutur Didin A. Sholahudin.
Selain itu Didin A. Sholahudin pun berharap bahwa program yang dijalankan terencana dengan matang. Tidak sebatas seketika ingin, kemudian menjalankan. Namun ada rancangan dan persiapan yang jelas. Dengan demikian, pelaksanaan akan berjalan optimal dan berdampak berkelanjutan.

Didin A. Sholahudin mengatakan, “Pada dasarnya ada dampak yang tidak hanya sekali saat acara tersebut di helat. Melainkan seterusnya sangat berarti bagi mereka.”
Oleh karenanya, penting sekali menjalin kerjasama dengan pelbagai pihak sehingga turut berpartisipasi dan bersinergi. Didin A. Sholahudin menambahkan, dengan begitu selain lebih meringankan tentunya dapat bersama-sama menebar kebaikan kepada siapa saja. (Div. Media)
Tetap menebar kebaikan baznas