JOMBANG – Baznas Kabupaten Jombang bersiap menyambut Idul Adha 1442 Hijriyah dengan berkolaborasi bersama sejumlah komunitas di Kota Seribu Pesantren untuk membersihkan 100 masjid. Direncanakan akan dilansungkan pada Ahad (11/7) dan tersebar di seluruh wilayah Jombang.

Diungkapkan oleh koordinator pelaksana Ngresiki 100 Masjid di Baznas Kabupaten Jombang M. Malik Ibrahim sejauh ini sudah dilakukan beberapa pertemuan guna berkoordinasi dan menyepakati beberapa hal. Diantaranya adalah penentuan masjid yang laik dijadikan sebagai objek untuk dibersihkan. Salah satu syarat masjid yang hendak dibersihkan adalah yang digunakan untuk Sholat Idul Adha.

Ketua Baznas Kabupaten Jombang memimpin rapat pematangan Ngresiki 100 Masjid.

“Selain itu nanti juga akan dibekali pelatihan standar membersihkan yang benar. Mengingat tiap masjid memiliki tingkat kekotoran yang berbeda. Utamanya mengenai lantai yang kotor akibat terkena air terus menerus. Tentunya selain melihat jenis lantai, juga perlu menentukan pelarut yang tepat agar maksimal membersihkannya,” terang M. Malik Ibrahim.

Sementara itu Ketua Baznas Kabupaten Jombang, Didin A. Sholahudin yang di dapuk menjadi Bendahara Ngresiki 100 Masjid mengakui bahwa kegiatan ini disambut baik oleh beberapa komunitas maupun lembaga. Hingga kini (Jumat, 11/6) saat rapat mematangkan kegiatan ini di Gedung Baznas Kabupaten Jombang bahwa sudah mampu menjaring sekitar 27 komunitas dan lembaga. Bahkan tak menutup kemungkinan akan bertambah.

Didin A. Sholahudin mengatakan, “Kami tidak membatasi. Komunitas atau lembaga mana saja boleh ikut dan memberikan kontribusi. Semua bersama-sama bergandengan tangan menyusul hari raya qurban ini dengan indah.”

M. Malik Ibrahim menambahkan, nantinya tim akan di bagi ke 100 masjid yang akan dibersihkan. Di mulai dari pagi dan di akhiri siang hari. Diharapkan kegiatan Ngresiki 100 Masjid ini dapat berjalan lancar serta memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada masyarakat sekitar. (Divisi Media)

Bagikan ini

Leave a Comment